MANGUNHARJO-NGAWI.DESA.ID - Rabu (20/09), Untuk menekan inflasi harga pangan, Pemerintah melalui Dinas Ketahanan Pangan menyalurkan Program Bantuan Pangan - CPB 2023 tahap 2 di Kantor Desa Mangunharjo.
Penyaluran bantuan pangan tersebut dilakukan oleh Bulog dan dibantu oleh Perangkat Desa Mangunharjo. Sebanyak 540 KPM mendapatkan bantuan pangan berupa beras 10 Kg.
"Program Bantuan Pangan -CPB 2023 merupakan salah satu upaya Pemerintah untuk mengendalikan inflasi harga pangan. Selain itu, penyaluran bantuan beras ini diharapkan dapat mengurangi beban ekonomi masyarakat." Terang Suprapto, Kepala Desa Mangunharjo.